Tutorial Mengenal Form Control Excel di Developer - Sudah hampir 2017 ya, apa sebentar lagi akan muncul office 2017 ya? Kita lihat saja nanti. Nah guys, yang ingin kita pelajari kali ini tentang komponen-komponen yang ada di form control atau active-x. Sama saja sih, mungkin hanya beda di wizard. Temen-temen bisa menggunakan kedua-duanya. Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan ketika kita belajar tentang programming excel ini. Termasuk penggunaan macro. Saya buatkan tutorialnya bertahap ya. Klik juga Lindungi Sheet Excel Kita Dengan Protect Sheet.
Cara Membuat Form Excel Secara Sederhana - Kalau di pikmi jember sendiri untuk programing excel diajarkan kuartal 2 ini guys. Dosennya mas gofur, pinter banget dia. Temen-temen nanti yang ingin mendalami secara lebih tentang excel bisa ke mas gofur. Ada banyak materi programming yang akan kita ajarkan disini. Termasuk pengenalan secara mendasar apa itu programming dan bagaimana kita menggunakannya. Ayok kita mulai dari cara mengenali form control itu sendiri, apa namanya, bagaimana cara menggunakannya dan fungsinya. Klik juga Contoh Soal Essay Excel 2016.
Perhatikan pada tulisan form controls diatas. Untuk keterangannya saya tuliskan dari kiri ke kanan ya. Keterangan :
- Button - Tombol, biasanya sering digunakan untuk membuat sebuah tombol save, cancel, ok ataupun exit.
- Combo Box - Dropdown, sering digunakan untuk membuat sebuah pilihan misalkan asal kota.
- Check Box - Pilihan, biasanya sering digunakan untuk membuat pilihan hobby yang boleh memilih lebih dari 2.
- Spin Button - Pilihan Angka, biasanya sering digunakan untuk membuat pilihan angka seperti tanggal lahir atau usia.
- List Box - Daftar, biasanya sering digunakan untuk membuat sebuah pilihan asal kota, sebenarnya mirip dengan combo box.
- Option Button - Tombol Pilihan, berbeda dengan check box yang boleh memilih lebih dari 2, untuk option button sendiri harus 1 pilihan saja. Misalkan sering digunakan untuk memilih jenis kelamin.
- Group Box - Sering digunakan untuk membuat lebih dari 1 form.
- Label - Ini gandengannya dengan text box biasanya, digunakan untuk nama gitu
- Scroll Bar - Mirip dengan spinner, namun spinner terbatas pada angka saja, sedangkan scroll bar bisa lebih ataupun huruf.
Sementara ini saja yang bisa saya kenalkan tentang penggunaan form control guna pembelajaran tab developer nantinya ya. Programming Excel itu seru banget lho. Terutama Macro. Dengan materi ini, temen-temen bisa menjadi super admin yang keren ketika bekerja di perusahaan nantinya. Ada banyak keunggulan pastinya. Saya berharap semua pengunjung www.belajarexcel.web.id ini bisa sangat terbantu dengan materi-materi yang saya tulis disini. Ini adalah lanjutan dari materi saya tentang Cara Memunculkan Tab Developer di Excel 2016.

Mengenal Form Control Excel di Developer
EmoticonEmoticon